Laman

4 April 2012

PACITAN dan segudang keindahannya


PERAHU NELAYAN DI PANTAI WATU KARUNG
OMBAK DI PANTAI KLAYAR
BUKIT DI PANTAI SRAU


OMBAK SULING DARI ATAS BUKIT KLAYAR

FOTO BERSAMA DI PANTAI TELENG RIA

PANTAI KLAYAR

BUKIT DI PANATI KLAYAR

Hari ini, hari kedua kita di Pacitan dan hari memulai untuk meng-explore pantai-pantai di sekitaran Pacitan. Walau pagi itu hujan deras membasahi kota Pacitan tapi tidak melunturkan niatan kami untuk tetap pada plan semula.

PANTAI SRAU Selesai sarapan semangkuk bubur jakarta di guest house, aku dan Anton langsung meluncur menuju Pantai Srau sambil menunggu rombongan yang lain yang baru berangkat pagi ini dari Surabaya. Pantai Srau adalah pantai pertama yang bisa kita singgahi sebelum Pantai Watu Karung dan Pantai Klayar. Masih sepi, ombak sudah besar, gerimis masih rintik, tapi niat buat foto-foto tetep jalan :D Pantai Srau memiliki pasir yang putih bersih, dengan bukit batu yang diselimuti rumput hijau nampak subur dari kejauhan.

PANTAI WATU KARUNG Jaraknya tidak terlalu jauh dari Pantai Srau hanya 3 KM saja, pantai ini dikelilingi pemikiman penduduk cukup padat. Terdapat satu hotel yang di khususkan untuk peselancar, memang pantai ini cukup terkenal ombaknya bagi penyuka olah raga air ini. Terlihat beberapa wisatawan dari Jepang dan Australi sedang bersiap-siap mengarungi ombak. Yang aku rasa pantai ini justru mirip Maya beach di Phi Phi isaland, Thailand, dengan kapal-kapal kayunya.

PANTAI KLAYAR Akhirnya kita menuju tujuan utama kita, Pantai Klayar, berjarak sekitar 10 KM dari Watu Karung dengan jalanan yang sempit dan berbatu.  Sesampai di parkiran rasanya agak sedikit kecewa karena pemandangan pantai Klayar kog biasa-biasa saja. Tidak berapa lama, rombongan yang lain baru masuk dan akhirnya kita makan siang dulu di warung dekat parkiran itu. Selesai makan siang, kita berjalan menuju karang yang berbentuk menyerupai layar, well well well, ternyata pemandangan disini cantik sekali. Ombak diantara batu karang sangat keras dan menyerupai bulir-bulir busa membasai batu karang yang ada di tengah.

Karena sudah menjelang siang, kita tidak bisa menuju karang seruling di balik karang layar. Tetapi kita bisa melihat dari atas bukit, juga, pemandangan dari atas sini bagus juga. Ada savanah dan tebing-tebing panatai selatan dari kejauhan.

PANTAI TELENG RIA pantai terakhir yang kita kunjungi, walaupun masih ada beberpa pantai lagi tapi sayangnya belum kesampaian. Pantai ini terletak paling dekat dengan kota PAcitan, dan ada beberapa restauran dan hotel. Tidak begitu bagus tetapi ombaknya yang tenang karena berbentuk seperti leter U sehingga aman untuk anak-anak bermain di pantai ini.

Tidak ada komentar: