Laman

17 Januari 2012

Recipe: MISO SOUP



Kecintaan saya pada masakan Jepang, membuat saya berkeinginan untuk belajar cara memasaknya. Salah satu makanan khas Jepang yang paling gampang adalah miso soup, sup ini sering disajikan di setiap restoran Jepang.

Simple tapi rasa dan aromanya lezat banget, harganya pun murah.

Apa lagi cara pembuatanya cukup mudah, resep ini saya peroleh dari temen, Any Loanita. Thanks An, untuk tip-tipsnya.

Kali ini saya coba untuk memodifikasi resep miso soup. Tentunya dengan penambahan pada isinya, yaitu, ikan tengiri dan jamur inoki. Bahan-bahan yang perlu disediakan adalah bonito flakes/powder (bisa dibeli di supermarket, saya biasanya pake yang powder beli di Ranch Market), Dashi Paste (saya beli di Papaya supermarket), tahu sutra, jamur inoki, ikan tengiri, daun prei, nori (rumput laut), Soyu (kecap asin Jepang), sake (optional).

Langkah-langkahnya pun sanagt mudah, cekidot:
☑ panaskan 500ml air dengan sebungkus bonito powder + ikan tengiri yang sudah dipotong dadu. Sampai mendidih. 
☑ masukkan dashi paste sebanyak telunjuk tangan. Aduk sampai rata.
☑ masukkan jamur inoki kemudian bawang prei, dan terakhir tahu sutra
☑ untuk rasa tambahkan satu sendok makan kecap asin (saya pake merek Kombu Tsuyu) dan Sake (bila suka)

Traaalaaaaa, miso soup lezat sudah siap dihidangkan.... Jangan lupa untuk menambahkan nori.

Saya masih punya resep Cawan Mushi, tunggu ya :D

Tidak ada komentar: